Pemdes Siddo Salurkan BLT-DD Bagi 60 KPM

    Pemdes Siddo Salurkan BLT-DD Bagi 60 KPM

    BARRU - Pemerintah desa (Pemdes) Siddo, kecamatan Soppeng Riaja, kabupaten Barru kembali menyalurkan bantuan langsung tunai dana desa (BLT-DD) kepada 60 keluarga penerima manfaat (KPM) desa Siddo.

    Penyaluran BLT-DD tersebut digelar di aula kantor desa Siddo, pada Rabu (8/5/2024). Nilai BLT yang disalurkan adalah masing-masing sebesar Rp. 300.000 untuk bulan Mei tahun 2024.

    Penyaluran BLT tersebut disaksikan oleh jajaran Pemdes Siddo, Babinsa, Bhabinkamtibmas, anggota BPD Siddo, para Kadus dan RT.

    Kades Siddo Khaerul Rijal mengapresiasi penyaluran BLT DD yang berjalan lancar dan aman.

    "Pemberian BLT-DD ini, untuk membantu keluarga miskin atau tidak mampu di desa yang bersumber dari Dana Desa untuk pensasaran percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem", ungkap Khaerul Rijal.

    barru sulsel
    Muh. Ahkam Jayadi

    Muh. Ahkam Jayadi

    Artikel Sebelumnya

    Pemdes Cilellang dan Bapenda Barru Gelar...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Barru Lantik Pengurus IKA SMAN 3...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Tim Wasev Pusterad Mabesad pada Program TMMD Ke-122 Kodim 1805/Raja Ampat di Kampung Saporkren, Distrik Waigeo Selatan

    Ikuti Kami